Back

HIMATETA Mengajar 2024

Belajar merupakan suatu hak bagi setiap orang dan dianggap sangat penting bagi kemajuan bangsa. Berdasarkan UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (SISDIKNAS), pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan negara. Pendidikan merupakan proses pembentukan kepribadian diri manusia yang bermoral dan berilmu. Oleh karena itu, pendidikan memiliki peranan yang sangat penting dalam menghadapi perkembangan zaman serta pembangunan bangsa dan negara yang terus berkesinambungan.

HIMATETA Mengajar merupakan salah satu program kerja dari Bidang Pengbadian Masyarakat Himpunan Mahasiswa Teknologi Pangan Fakultas Pertanian (HIMATETA) yang mengimplementasikan misi dari pengabdian masyarakat dalam peran aktifnya terhadap kehidupan masyarakat. Kegiatan ini mengambil tema “Berbagi Pengetahuan untuk Masa Depan”. HIMATETA Mengajar tersebut dapat membentuk kepribadian mahasiswa Teknologi Pangan yang memiliki jiwa kepedulian terhadap sesama pelaku dalam bidang pendidikan sekaligus mengimplementasikan pengetahuan yang dimiliki, khususnya dalam bidang pangan. Kegiatan tersebut juga dapat mewadahi mahasiswa dalam menjalankan peran dan fungsinya sebagai agen pembangunan serta perubahan yang memiliki solidaritas serta kepekaan sosial terhadap masyarakat luas.

Kegiatan HIMATETA Mengajar 2024 dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 Mei 2024 yang bertempat di MI Ma’arif NU 01 Tamansari. Pengurus Bidang Pengabdian Masyarakat HIMATETA sebagai panitia penyelenggara bersama dengan 32 volunteer pengajar yang terdiri dari mahasiswa Teknologi Pangan angkatan 2020, 2022, dan 2023 berkumpul terlebih dahulu di Gazebo Gedung D Fakultas Pertanian pada pukul 06:15 WIB. Waktu keberangkatan dari titik kumpul dilakukan pada pukul 06:35 WIB dan tiba di MI Ma’arif NU 01 Tamansari pada pukul 07:15 WIB. Terdapat 9 kelas yang diajar/diampu oleh para volunteer pengajar dalam kegiatan ini yaitu dari kelas 1 sampai kelas 5 (1A, 1B, 2A, 2B, 3A, 3B, 4A, 4B, dan kelas 5).

Kegiatan belajar mengajar (KBM) di masing-masing kelas yang diisi oleh para volunteer pengajar dari Mahasiswa Teknologi Pangan Unsoed tersebut dilaksanakan dari pukul 08:00 – 10:30 WIB dengan jeda waktu istirahat pada pukul 09:00 – 09:30 WIB (30 menit). Kegiatan HIMATETA Mengajar tersebut berisikan penyampaian materi mengenai bidang pangan, pengetahuan umum, dan/atau materi yang sesuai dengan masing-masing tingkatan kelas yang diajar dengan menggunakan berbagai media belajar. Setelah sesi penyampaian atau pemaparan beberapa materi tersebut dilakukan, kemudian terdapat kegiatan tambahan seperti kuis, permainan, atau games untuk mengimplementasikan beberapa materi yang telah disampaikan sebelumnya.

Kegiatan HIMATETA Mengajar ini dapat digunakan sebagai jembatan antar instansi sesama pelaku dalam bidang pendidikan untuk saling bersilaturahim dan bekerja sama dalam mengembangkan dan/atau memajukan dunia pendidikan di Indonesia. Adanya kegiatan HIMATETA Mengajar juga ini diharapkan mampu menciptakan mengenai kegiatan belajar mengajar (KBM) yang menarik bagi siswa serta dapat menciptakan pandangan dan motivasi belajar bagi siswa tersebut untuk dapat melanjutkan pendidikannya hingga tingkatan bangku perguruan tinggi (kuliah).